Sosialisasi HIV/AIDS - PERS ISBA YOGYAKARTA

Breaking

PERS ISBA YOGYAKARTA

Lembaga Pers Pelajar & Mahasiswa Bangka

Blogroll

- Ads Banner here -

Minggu, 06 Desember 2015

Sosialisasi HIV/AIDS

Sosialisasi HIV/AIDS
Foto bersama Pengurus ISBA dalam Acara Sosialisasi HIV/AIDS di aula PKBI jalan Tamansiswa Yogyakarta.
Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) DIY mengadakan sosialisasi HIV/AIDS kepada pengurus ISBA Yogyakarta yang bertempat di ruang Aula PKBI, jalan Taman Siswa Yogyakarta, Minggu (6/12/2015). Acara yang dihadiri 20 pengurus ISBA merupakan hasil kerjasama antara PKBI dan ISBA dalam rangka gerakan melawan HIV/AIDS.

Opi selaku pemateri mengatakan bahwa HIV bukanlah penyakit, tapi virus yang menyerang manusia dan menyebabkan sistem kekebalan tubuh menurun, dan AIDS merupakan gejala-gejala yang timbul karena menurunnya sistem kekebalan tubuh oleh HIV. HIV/AIDS adalah suatu infeksi yang menyerang manusia, baik laki-laki maupun perempuan. Diseluruh dunia, bentuk penularan yang banyak terjadi dengan melalui seksual, heteroseksual yang tidak aman. “Virus HIV tidak hanya menular melalui berhubungan seks saja, tapi juga bisa melalui jarum suntik yang digunakan oleh orang yang terkena HIV dan juga bisa dengan tranfusi darah.” Jelasnya

Opi mengajak kepada generasi muda (pengurus ISBA Yogyakarta) untuk semangat dalam melawan HIV/AIDS dengan cara melalui “Dance Four Life” yang diadakan PKBI. Dance Four Life pertama kali dibentuk pada tahun 2004 di belanda. “sejauh ini ada 15 lembaga yang tergabung dalam Dance Four Life. Acara Dance Four Life akan dilaksanakan tanggal 20 Desember 2015 disekitar tugu Yogyakarta.” Tambahnya

Muhammad Ramadani selaku ketua umum ISBA, sangat apresiasi dengan kegiatan sosialisasi HIV/AIDS yang diadakan oleh Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI). “Dengan adanya sosialisasi ini kita bisa mengetahui apa itu HIV/AIDS dan dampak atau bahaya dari HIV/AIDS.” Jelasnya

Muhammad Ramadani berharap dengan adanya sosialisasi ini, semoga para remaja sadar akan bahaya HIV/AIDS. “Untuk PKBI saya berharap bisa kerjasama lebih intens lagi dengan ISBA Yogyakarta dan bisa mengexplenasi lagi bahaya HIV/AIDS agar remaja-remaja yang belum tau dan sadar bisa mengetahui apa itu HIV/AIDS dan Bahayanya.” Tambahnya
Penulis : Rusdiyanto
Editor   : Rusdiyanto
Sumber : Pers ISBA Yogyakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar