Audiensi PemKab Bangka dengan Pengurus ISBA Yogyakarta - PERS ISBA YOGYAKARTA

Breaking

PERS ISBA YOGYAKARTA

Lembaga Pers Pelajar & Mahasiswa Bangka

Blogroll

- Ads Banner here -

Selasa, 08 Desember 2015

Audiensi PemKab Bangka dengan Pengurus ISBA Yogyakarta

Audiensi PemKab Bangka dengan Pengurus ISBA Yogyakarta
foto kegiatan Audiensi PemKab Bangka dengan Pengurus ISBA Yogyakarta.
Pemerintah Kabupaten Bangka dalam rangka silaturrahmi sekaligus melakukan audiensi dengan pengurus ISBA Yogyakarta terkait masalah syarat dan aturan calon penghuni baru Asrama ISBA Yogyakarta, Senin (7/12/2015) bertempat di mushalah Asrama ISBA Yogyakarta. Renovasi Asrama ISBA Yogyakarta diperkirakan akan selesai pada akhir Desember 2015.

Rendra selaku wakil ketua DPRD mengatakan kedatangan pemerintah kabupaten Bangka untuk melihat kondisi asrama ISBA Yogyakarta yang sedang direnovasi. Renovasi Asrama ISBA Yogyakarta merangkap dari keinginan Pemerintah Kabupaten Bangka bersama Bupati untuk memciptakan suasana belajar yang menyenangkan bagi mahasiswa Bangka yang ada di Yogyakarta. “Tidak seperti yang kemaren ketika kita datang keasrama, sangatlah tidak layak untuk menampung mahasiswa untuk belajar.” Tambahnya

“Renovasi Asrama ISBA Yogyakarta mendapat sorotan dari Provinsi, tapi tidak ada kaitannya asrama ini dengan Provinsi. Asrama ISBA Yogyakarta adalah aset Pemerintahan Kabupaten Bangka. Maka Kabupaten Bangka punya hak untuk memajukan asrama ISBA, sehingga asrama ini menjadi tempat yang betul-betul dapat digunakan dengan baik oleh semua mahasiswa Bangka yang ada di Yogyakarta, baik itu dari Kabupaten Bangka, Bangka Selatan, Bangka Tengah, Bangka Barat dan Pangkal Pinang.” Jelasnya

Rendra juga mengatakan bahwa untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan terjadi diasrama ISBA seperti yang dulu-dulu, maka pemerintah Kabupaten Bangka akan membuat syarat dan aturan (tata tertib) yang harus dipatuhi para penghuni asrama ISBA nantinya. Pemeliharaan ketertiban yang harus dijaga secara bersama. “Ada ketentuan-ketentuan yang harus diikuti sehingga bisa masuk keasrama, tidak ada maksud dan tujuan pemerintah Bangka mendistriminasi mahasiswa bangka yang ada di Yogyakarta.” Jelasnya

“Kedatangan kita kesini ingin bertatap muka mencari aspirasi dari pengrus ISBA untuk membuat suatu konsep kedepannya sehingga asrama ISBA Yogyakart bisa tertata dengan baik. Tidak ada lagi orang yang tinggal di asrama ini yang tidak kuliah. Tapi orang-orang yang benar-benar kuliah, suka tidak suka itulah aturan yang akan dibuat dan diterapkan diasrama ISBA Yogyakarta nantinya. Kedepannya mari kita bangun citra kota pelajar di asrama ISBA Yogyakarta.” Tegasnya

Aris Guanandar salah satu pengurus ISBA Yogyakarta mengatakan bahwa harus ada kejelasan siapa mahasiswa asal bangka yang berhak untuk tinggal diasrama. Apakah mahasiswa yang berprestasi atau mahasiswa yang kurang mampu secara ekonomi.

Adanya keterbatasan waktu dalam melakukan audiensi, maka audiensi ditutup. Ini disebabkan karena adanya agenda Pemerintah Kabupaten Bangka yang melakukan pertemuan dengan senior-senior yang ada di Yogyakarta. Pemerintah Kabupaten Bangka meminta kepada Pengurus ISBA Yogyakarta untuk rapat internal untuk membahas syarat dan tatatertib di Asrama ISBA Yogyakarta nantinya. Hasil dari rapat tersebut diserahkan ke pemerintah Kabupaten Bangka untuk jadi pertimbangan dalam membuat syarat dan tatatertib bagi calonn penghuni baru Asrama ISBA Yogyakarta.
Penulis : Rusdiyanto
Editor   : Rusdiyanto
Sumber : Pers ISBA Yogyakarta

3 komentar: