Laga Dramatis Iringi Tim Volly Putri Bangka Menuju Final - PERS ISBA YOGYAKARTA

Breaking

PERS ISBA YOGYAKARTA

Lembaga Pers Pelajar & Mahasiswa Bangka

Blogroll

- Ads Banner here -

Senin, 08 Mei 2017

Laga Dramatis Iringi Tim Volly Putri Bangka Menuju Final

 
Pelatih memberikan instruksi sebelum bertanding


Yogyakarta - Tim Volly Putri Bangka kembali melakoni laga melawan Tim perwakilan NTB di semifinal Turnamen Volly yang memperebutkan piala bergilir HUT Asrama "Dara Djuanti" pada Minggu (07/05/2017) malam. Pada malam sebelumnya Tim perwakilan Bangka ini berhasil mengalahkan Tim perwakilan Riau sehingga berhak melaju ke babak semifinal.

Laga di awali dengan sangat dramatis, dimana kedua tim saling menyerang, strategi dan taktik terus dikeluarkan oleh masing-masing tim. Alhasil Tim Volly Putri Bangka harus kalah di set pertama dengan skor 18-25.

Di set kedua Tim Volly Putri Bangka yang merupakan anak asuh dari Nando mampu membaca permainan lawan, serangan  bertubi-tubi Tim Volly Putri Bangka tak mampu di tahan oleh Tim perwakilan dari NTB. Sorak pendukung tim volly putri asal negeri serumpun sebalai pun turut menyemangati pemain yang sedang berlaga. Tanpa perlawanan yang berarti di set kedua Tim Volly Putri Bangka menang dengan skor 25-21.

Pertandingan Bangka VS NTB

Pertandingan kemudian dilanjutkan di set ketiga, Tim Volly Putri Bangka mulai kehilangan konsentrasi di set ketiga ini dikarenakan kelelahan. Pergantian pemain diputuskan oleh sang pelatih, Nando agar pemain dapat bergantian istirahat dan kembali bugar pada set keempat. di set ketiga ini Tim Volly Putri Bangka kalah jauh dengan skor 16-25 dan pertandingan dilanjutkan dengan set keempat.

Di set keempat Tim inti asuhan Nando kembali dimasukan untuk menggempur pertahanan lawan. sang pelatih terus memberikan instruksi pada asuhannya dari luar lapangan agar dapat memenangkan set keempat ini, strategi menyerang terus dilakukan oleh Tim Volly Putri Bangka, Tim Volly Putri NTB pun tak mau kalah sehingga pertandingan sengit terjadi hingga akhirnya Tim Volly Putri Bangka mampu menghentikan dan memenangkan set keempat dengan skor 25-20.

Set kelima menjadi set penentuan siapa yang berhak melaju ke babak final, awalnya tim Bangka memimpin jauh dengan selisih 10 poin tapi akhirnya tim dari NTB mampu menyusul. Laga dramatis kembali terjadi di set penentuan ini, saling serang terjadi di set ini, hingga terjadi "deuce" dikarena skor 14 sama. Untuk bisa menang Tim Bangka harus bisa memimpin 2 poin lebih banyak dari pada tim NTB. Riuh suara pendukung masing-masing tim mewarnai pertandingan dramatis ini, hingga akhirnya Tim Volly Putri Bangka mampu mengungguli lawannya dengan skor 16-14.

Kemenangan pada set kelima ini membuat Tim Volly Putri Bangka melaju ke babak Final dan akan melawan tim volly yang akan ditentukan besok malam antara tim perwakilan Lampung dan tim perwakilan Kalimantan Barat. Pertandingan final akan dilaksanakan pada Rabu (10/05/2017) malam.

Skor hasil pertandingan Bangka VS NTB

Official Manager Tim Volly Putri Bangka, Irfandi, bersyukur dan berterimakasih atas kerja keras tim dan seluruh pihak yang telah mendukung sehingga dapat memenangkan pertandingan dan melaju ke babak final.

"Alhamdulillah berkat usaha keras dan doa tim ini dapat memenangkan pertandingan melawan NTB ini, tak lupa juga saya mewakili tim mengucapkan terimakasih banyak atas dukungan teman-teman semua yang telah meluangkan waktu untuk menyaksikan dan mendukung Tim Volly Putri Bangka kebanggan kita ini. Kita semua patut berbangga, tinggal satu langkah lagi kita bisa memenangkan turnamen ini, dan jangan lupa untuk teman-teman semua untuk menyaksikan pertandingan final pada Rabu (10/05/2016) malam." Ungkap Fandi, sapaan akrabnya.

REDAKSI DIVISI Media dan Komunikasi ISBA Yogyakarta

Writer  : Yudha
Editor  : Yudha 

Salam Serumpun Sebelukar

Redaksi Divisi Media dan Komunikasi ISBA Yogyakarta
Jl. Ibu Ruswo No.17 Yudonegaran, Yogyakarta
Email : redaksiisba@gmail.com
www.persisba.blogspot.co.id

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar