ISBA Jogja Gelar Pelatihan Jurnalistik Untuk MPA - PERS ISBA YOGYAKARTA

Breaking

PERS ISBA YOGYAKARTA

Lembaga Pers Pelajar & Mahasiswa Bangka

Blogroll

- Ads Banner here -

Jumat, 05 Agustus 2016

ISBA Jogja Gelar Pelatihan Jurnalistik Untuk MPA

ISBA Jogja Gelar Pelatihan Jurnalistik Untuk M
Peserta pelatihan jurnalistik membaca materi pelatihan yang dibagikan, Kamis (4/8/2016). Foto: Ade Kosasih
Yogyakarta_ Ikatan pelajar Mahasiswa Bangka (ISBA) Yogyakarta menggelar pelatihan jurnalistik kepada seluruh MPA (Masa Penerimaan Anggota) ISBA 2016 di Aula Asrama Putra ISBA Yogyakarta, Kamis (4/8/2016) malam.
Sebanyak 38 MPA hadir dalam acara pelatihan jurnalistik. Pelatihan jurnalistik merupakan program kerja dari Devisi Media dan Publikasi ISBA Yogyakarta. Pelatihan Jurnalistik ini disampaikan langsung oleh Rusdiyanto, ketua Devisi Media Publikasi ISBA Yogyakarta/Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
M. Ramadhani selaku ketua umum ISBA Yogyakarta mengatakan bahwa pelatihan jurnalistik kali ini berbeda dari pelatihan jurnalistik pada kepengurusan sebelumnya. Mengingat pelatihan jurnalistik ini diadakan khusus untuk adik-adik MPA. “Pelatihan jurnalistik sangat penting untuk adik-adik MPA, karena mau tidak mau ketika adik-adik kuliah nanti, adik-adik akan dituntut untuk menulis, seperti menulis makalah, skripsi dan yang lainnya,” jelas Dani.
“Saya berharap kepada seluruh MPA yang hadir pada malam hari ini untuk mengikuti pelatihan jurnalistik pada malam hari ini dengan serius dari awal sampai akhir. Sehingga setelah mengikuti pelatihan ini, adik-adik saya harap akan lebih peka terhadap peristiwa yang terjadi dilingkungan sekitar adik-adik. Sehingga adik-adik mampu memberikan kritikan dan masukan kepada pemerintah terkait dengan peristiwa yang terjadi lewat sebuah karya tulis jurnalistik,” harap Dani.
Rusdiyanto selaku pemateri mengatakan bahwa Jurnalistik erat kaitannya dengan kerja wartawan, dimana wartawan bekerja mencari informasi, yang kemudian infomasi tersebut ditulis dalam bentuk teks , dan disebarkan melalui media, baik itu media cetak, elektronik, maupun media online. “jurnalistik juga bisa diartikan laporan tentang peristiwa sehari-hari yang saat ini kita kenal dengan istilah "berita" (news),” Ungkap Rusdi
“Kegiatan jurnalistik tidak hanya dilakukan oleh wartawan, kita yang hadir disini juga bisa melakukan kegiatan jurnalistik, seperti dengan memberikan informasi yang aktual, faktual, penting, dan menarik (unik) yang layak untuk dipublikasikan (dimuat) kepada khalayak ramai melalui media sosial yang kita miliki, seperti Blog, Facebook, dan lain-lain. Ada tiga karya tulis yang disebut sebagai karya Jurnalistik, Berita (News), Opini (artikel), dan Feature.” Jelas Rusdi
Diakhir materi Rusdiyanto meminta kepada seluruh MPA yang hadir untuk mulai latihan menulis dengan membagi tiga kelompok dari peserta yang hadir. Untuk kelompok pertama menulis berita yang berkaitan dengan pelatihan jurnalistik, kelompok kedua menulis opini dengan isu anjloknya harga LADA di Bangka Belitung, dan kelompok tiga menulis feature tentang sejarah ISBA dan biografi ketua umum ISBA Yogyakarta.
Penulis            : Rusdiyanto
Editor              : Rusdiyanto
Sumber           : Pers ISBA Yogyakarta




Tidak ada komentar:

Posting Komentar